banner 728x90

Infrastruktur Terus Diperbaiki: DPU Kukar Targetkan Jalan Kuyung-Muara Wis Selesai Tahun Ini.

Kabid Bina Marga DPU Kukar Linda Juniarti

NAWALAPOST.COM, TENGGARONG – Dinas Pekerjaan Umum (DPU) Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) melalui Bidang Bina Marga telah melakukan kelanjutan proyek pembangunan jalan Kuyung-Muara Wis-Kayu Batu-Muara Muntai, yang diperkirakan menelan biaya lebih dari 26,8 miliar rupiah. Kamis(12/9/2024)

Hal ini disampaikan Kepala Bidang Bina Marga DPU Kukar, Linda Juniarti dan menjelaskan bahwa proyek ini, memiliki peran krusial dalam meningkatkan konektivitas antara Kecamatan Muara Wis dan Kecamatan Muara Muntai.

“Dengan demikian, infrastruktur ini akan memberikan dampak positif bagi sekitar 13 desa yang berada di sekitarnya,” ucapnya.

Panjang total penanganan jalan yang akan dibangun mencapai sekitar 1.475 kilometer.

Untuk mendukung sistem drainase yang efisien, proyek ini juga mencakup pembangunan tiga box culvert.

Linda menambahkan bahwa penanganan jalan akan menggunakan metode tanah timbunan yang dilapisi dengan geotekstil beton.

“Metode ini, diharapkan dapat memperkuat struktur jalan dan meningkatkan daya tahan terhadap berbagai kondisi cuaca,” ujarnya.

“Diharapkan, proyek ini tidak hanya memperlancar akses transportasi antar kecamatan, tetapi juga dapat mendongkrak perekonomian masyarakat setempat,” ungkap Linda.

Proyek pembangunan ini, ditargetkan selesai pada akhir tahun ini, sehingga masyarakat dapat segera merasakan manfaat dari akses yang lebih baik.

Dengan langkah ini, DPU Kukar menunjukkan komitmen untuk terus memperbaiki infrastruktur di wilayahnya.

Pembangunan jalan Desa Kuyung Kecamatan Muara Wis-Desa Kayu Batu Kecamatan Muara Muntai, diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat, memberikan kemudahan dalam mobilitas, serta mendorong pertumbuhan ekonomi yang lebih baik di daerah tersebut. (ADV/DPU_KUKAR/INR)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *